Cara Menyembunyikan Aplikasi di HP Vivo Tanpa Aplikasi Tambahan
Menyembunyikan aplikasi di android memang tidak semua android memiliki fitur secara langsung yang bisa menyembunyikan aplikasi, maka tidak heran banyak smartphone yang menggunakan aplikasi pihak ketiga sebagai media untuk menyembunyikan aplikasi.
Berbeda halnya dengan smartphone vivo, sebab smartphone ini sudah melengkapi fitur yang dimana penggunanya bisa menyembunyikan aplikasi atau hide icon yang dipilih. Jadi dengan begitu kalian bisa sembunyikan aplikasi tanpa perlu menggunakan aplikasi tambahan.
Bahkan yang lebih uniknya lagi, untuk dapat menyembunyikan aplikasi di vivo sudah otomatis terkunci mengikuti PIN yang kalian buat, jadi sangat memungkinkan tidak ada orang lain yang bisa membukannya selain yang mengetahui PIN itu sendiri.
Dan ternyata untuk bisa menyembunyikan aplikasi di android vivo caranya sangatlah mudah, kalian tidak perlu pusing-pusing mencari fitur menyembunyikan aplikasi ini di bagian setelan. Karna sebenarnya fitur ini sudah bisa langsung diterapkan melalui layar menu home ponsel.
Dari situ, kalian bisa langsung memilih aplikasi mana saja yang ingin disembunyikan agar tidak ada orang lain yang boleh melihatnya.
Dalam penggunaan fitur ini untuk menyembunyikan aplikasi di vivo, kalian tidak perlu melakukan root pada ponsel. Dikarnakan memang fitur ini merupakan fitur default yang dimiliki hp vivo untuk penggunannya agar dapat merahasiakan aplikasi privasi yang dimilikinya.
Nah, enggak usah banyak basa-basi lagi, jika kalian pengguna smartphone Vivo dan belum mengetahui bagaimana cara menyembunyikan aplikasi? Maka tidak perlu khawatir, kini kamu bisa langsung ikuti langkah singkat berikut ini.
Cara Menyembunyikan Aplikasi di Vivo
Seperti judul kita akan menyembunyikan aplikasi di android Vivo tanpa menggunakan aplikasi tambahan, maka kini kamu bisa langsung ikuti caranya.- Pada layar utama atau layar home cukup menekan layar sampai muncul pilihan menu di bawah layar.
- Kemudian pilih menu Hide Icon.
- Sebelum masuk ke menu ini kamu akan diminta memasukkan PIN yang sedang kamu gunakan untuk mengunci perangkat.
- Setelah sudah memasukkan PIN, kamu tinggal pilih aplikasi mana yang ingin kamu sembunyikan.
- Setelah kamu sudah memilih aplikasi, lalu kamu bisa klik Encryption Settings.
- Pada bagian ini kamu diminta membuat PIN untuk dapat membuka aplikasi yang disembunyikan.
- Setelah sudah, kini aplikasi yang dipilih telah disembunyikan dari homescreen atau layar utama.
Sampai disini kamu sudah berhasil menyembunykan aplikasi di hp Vivo dengan mudah tanpa aplikasi.
Nah, untuk dapat mengakses aplikasi atau membuka aplikasi yang sudah kamu sembunyikan tersebut, kamu hanya cukup memasukkan PIN yang sudah kamu buat tadi untuk membuka aplikasi yang sudah disembunyikan.
Begitulah pembahasan kita kali ini mengenai Cara Menyembunyikan Aplikasi di HP Vivo. Maka untuk itu jika kamu memiliki aplikasi privasi yang sangat rahasia, tentu kamu bisa mencoba sembunyikan aplikasi tersebut seperti langkah singkat di atas. Semoga bermanfaat wassalam.
Tidak Ada Komentar:
Centang "Beri Tahu Saya" untuk mendapatkan notifikasi komentar balasan.