-->

Cara Menyembunyikan Aplikasi di HP Android Samsung Terbaru
Cara Menyembunyikan Aplikasi di HP Android Samsung Terbaru

Cara Menyembunyikan Aplikasi di HP Android Samsung
Cara Sembunyikan Aplikasi di HP Android - Menyembunyikan aplikasi di android merupakan salah satu hal yang perlu banget dilakuin seperti halnya kita menyimpan benda berharga disekitar kita, supaya apapun yang kita anggap pribadi dapat diamankan dan tidak diketahui oleh seseorang.

Seperti admin sendiri nih sering banget ngumpetin aplikasi di android, karna hp sering banget dimainin sama Adek kadang kalo udah dimainin sampe nggak inget apapun jadi beberapa aplikasi admin umpetin kayak youtube contohnya soalnya boros banget data internetnya.

Nah kalo misalkan kalian juga ingin menyembunyikan beberapa aplikasi di hp android kamu bisa lakukannya dengan mudah. Beberapa tipe hp android ada yang sudah menyediakan fitur hide aplikasi di dalamnya seperti hp samsung contohnya.

Maka untuk contoh cara sembunyikan aplikasi pada artikel kali ini lebih tepatnya saya akan memberi caranya bagi pengguna hp samsung. Meskipun begitu sebenarnya hampir semua android sama rata dalam melakukan penyembunyian aplikasi di android.

Contohnya seperti Xiaomi, Vivo dan juga Oppo merk android ini juga memiliki fitur sembunyikan aplikasi di dalamnya, untuk caranya pun hampir sama hanya saja beda sedikit dalam penempatan opsi nya.

Dikarenakan saya menggunakan hp android samsung jadi untuk langkah-langkah kali ini saya akan berikan contohnya di hp samsung, jadi jika kamu pengguna hp android lain kamu hanya perlu sesuaikan dan samakan saja agar dapat menyembunyikan aplikasi di android.

Nah nggak usah banyak basa-basi lagi berikut cara menyembunyikan aplikasi di hp android.

Cara Menyembunyikan Aplikasi di Andoird

Karna aplikasi merupakan aset penting di android dan juga hal pertama dilihat saat membuka layar menu menjadikan kita berhati-hati saat hp di genggam oleh orang lain, dan berikut cara menyembunyikannya.

1. Pertama kamu tahan lama pada sisi layar yang kosong kemudian akan muncul Opsi, disini pilih Pengaturan layar depan.
Menyembunyikan Aplikasi di HP Android

2. Lalu pilih opsi Sembunyikan aplikasi. Pada bagian ini kamu hanya perlu memilih aplikasi mana yang ingin disembunyikan seperti contoh saya memilih Youtube dan Whatsapp, setelah sudah klik Selesai.
Menyembunyikan Aplikasi di HP Android

3. Jika sudah maka aplikasi yang barusan kamu pilih akan otomatis tersembunyi pada menu layar android. Sampai sini berhasil.

Gampang bed kan kawan? Nah untuk kamu pengguna andriod selain samsung mungkin akan sedikit berbeda tapi opsi tata letak mungkin ada sedikit persamaan jadi kamu bisa menyesuaikannya. 

Begitulah cara menyembunyikan aplikasi di android samsung dan kamu bisa langsung coba sembunyikan aplikasi agar tidak ada orang lain yang menggunakannya hehe. Semoga bermanfaat kawan terima kasih.

Kamu mungkin menyukai postingan ini

Tidak Ada Komentar:

Centang "Beri Tahu Saya" untuk mendapatkan notifikasi komentar balasan.

Iklan Atas Artikel

Iklan2

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel